LANGIT TOPIDI
( Kampung Negeri Dalam Awan)
WARNING!!!JANGAN DIBACA SAMPAI HABIS YA…NANTI BAPERR DAN JATUH CINTA SAMA “LANGIT TOPIDI RESORT” Gaes……..tau gak sih?kalo Setiap saat kampung Topidi itu diselimuti dengan kabut tebal, dengan kisaran suhu sepanjang hari mencapai 15 derajat celcius dengan kelembapan 96 derajat celcius utamanya Ketika kita berkunjung di pagi hingga sore harinya. Sehingga tidak heran jika kampung ini, dijuluki dengan nama Kampung “Negeri Dalam Awan” Serta sebagian orang menjulukinya dengan nama “The hidden of paradise” atau surga yang tersembunyi.
Langit Topidi Resort, hadir dengan menawarkan konsep destinasi wisata yang mengangkat wisata alam dan edukasi agrowisata.kurang lebih 2 jam dari kota Makassar dengan luas areal sekitar 3 hektar yang dilengkapi dengan 9 glamping tirai dan kaca yang mempunyai toilet di masing-masing glamping. Serta fasilitas umum lainnya seperti mushalla, toilet umum, café, hingga tempat pemancingan serta area camping ground. Pengunjung juga dimanjakan dengan aneka makanan tradisional khas pegunungan.
Dengan berkunjung ke Langit Topidi Resort, seakan-akan dibawa untuk melihat sebuah perkampungan yang setiap saat diselimuti kabut. Kampung topidi juga memiliki kekayaan alam yang sangat melimpah diantaranya area pesawahan yang terasering,air terjun Berkuda dan kopi arabikanya yang di olah menjadi kopi Luwak Malino,kopi Binturong Malino dan kopi Malino Topidi di mana kopi olahan tersebut sudah di ekspor ke beberapa negara diantaranya Hongkong,Singapura dan Amerika serta tahun lalu kopi Malino Topidi masuk sebagai kopi yang lolos di peringkat 11 dunia yg memiliki aroma cita rasa berkelas,kereen gak tuch…???
Langit topidi resort adalah salah satu destinasi wisata yang bisa diperhitungkan,dengan berbagai fasilitasnya siap memberikan pelayanan yang nyaman,aman,dan ramah, sehingga membuat pengunjung /wisatawan tidak henti hentinya untuk berucap syukur terhadap Tuhan semesta alam ,yang telah menciptakan perpaduan yang dinamis antara keindahan alam dan hasil karya insan-Nya.
Dari desa wisata kami, dengan segala kerendahan dan senyum tulus, marilah berkunjunglah ke kampung Topidi .
“THE HIDDEN OF PARADISE “